
Menindaklanjuti realisasi lahan untuk gedung MWC NU Kecamatan Tarumajaya, Bekasi, pada Kamis siang (11/08/22), Rois Syuriah MWC NU Tarumajaya, Ust. Ahmad Lahmudin, beserta Ketua Tanfidziyah, Ust. Ahmad Yunus, didampingi oleh Ust. Abdul Wahid, S.Sos, selaku Bendahara Umum yang juga menjabat sebagai Kepala Desa Pusaka Rakyat, berkunjung ke bidang Prasarana Sarana Utilitas Umum (PSU) Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahanan di komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Bekasi, Cikarang Pusat.
“Kunjungan ini dalam rangka pemenuhan kelengkapan syarat penggunaan lahan Fasos/Fasum Perumahan yang berlokasi di perumahan Kota Harapan Indah, Kabupaten Bekasi” Ungkap Ust. Yunus, ketua Tanfidziyah MWC NU Kecamatan Tarumajaya.
